Lima Jenis Tabulampot Yang Cepat Berbuah

Tabulampot adalah tanaman buah yang dikembangkan dalam pot. Kali ini kita akan membahas tentang Lima Jenis Tabulampot Yang Cepat Berbuah.

Di kota besar yang padat penduduk rata-rata tinggal di perumahan dengan lahan yang sempit. Hal ini membuat kita menjadi sulit untuk menanam tanaman jenis buah-buahan karena tidak adanya tempat untuk menanam.

Salah satu solusi untuk area yang berlahan sempit adalah dengan menanam tanaman buah dalam pot. Hampir sebagian besar tanaman buah bisa kita kembangkan di dalam pot namun perlu diperhatikan dalam perawatannya agar bisa tumbuh subur dan berbuah lebat.

Ini dia beberapa tanaman yang cepat berbuah ketika kita tanam didalam pot.

Strawberry

Tanaman dengan buah merah dengan rasa manis dan asam ini merupakan jenis tanaman yang mudah berbuah. Bahkan tanaman ini bisa kita tanam di pot yang kecil sekalipun.

Perawatan tanaman buah ini tergolong mudah sekali hanya perlu penyiraman yang rutin dan pemupukan secara berkala. Perlu kita ketahui bahwa strawberry merupakan tanaman yang berasal dari dataran tinggi dengan suhu yang dingin.

Yang perlu diperhatikan adalah ketika kita merawat di daerah dataran rendah yang panas. Tempatkan tanaman di tempat yang teduh tidak terkena sinar matahari secara langsung agar tanaman dapat tumbuh dengan lebat.

Lima Jenis Tabulampot Yang Cepat Berbuah
source : ohioupdates.com

Jambu Air

Tanaman jambu air juga merupakan tanaman yang yang mudah berbuah ketika kita ditanam di dalam pot. Jambu air sendiri merupakan tanaman yang tidak mengenal musim dalam berbuah jadi sangat cocok untuk ditanam di halaman kita.

Yang perlu diperhatikan adalah tanaman ini harus terkena sinar matahari secara langsung dan lakukan penyiraman secukupnya pada sore hari.

tanaman jambu air
source : image google

 

Delima

Tanaman dari dataran mediteran ini juga sangat cocok untuk ditanam dihalaman kita. Tanaman ini juga mudah berbuah asal ditempatkan pada pot yang besar dengan diameter minimal 50cm.

Lakukan pemupukan menggunkan pupuk NPK secara rutin selama tiga kali dalam setahun dan jangan lupa lakukan pemangkasan untuk merangsang tanaman cepat berbunga.

tanaman buah delima
source : image google

 

Tomat buah

Buah tomat merupakan tanaman buah yang tegolong paling cepat tumbuhnya dan berbuah. Tanaman ini banyak mengandung vitamin c dan sangat cocok di jadikan jus atapun dimakan langsung.

Tomat sangat mudah sekali ditanam tidak perlu pemupukan hanya perlu menggunakan pupuk kompos pada media tanam, tanama ini dapat tumbuh dengan lebat.

tanaman buah tomat
source : halodoc.com

 

Buah tin

Buah yang kita kenal dengan sebutan buah surga ini juga sangat cocok untuk dijadikan tanaman dalam tabulampot. Buah dengan tekstur yang lembut dengan kulit yang sedikit kasar dengan bulu halus.

Tanaman ini sangat cocok sekali ditanama didaerah yang panas dengan iklim tropis seperti di indonesia. Buah tin bukan tergolong tanaman yang rewel saat ditanam, jadi sangat cocok buat kita yang sibuk bekerja sehingga tidak bisa merawat tanaman ini dengan rutin.

tanaman buah tin
source : inibaru.id

Mungkin itu saja pembahasan tentang Lima Jenis Tabulampot Yang Cepat Berbuah kali ini. Bisa kalian pilih mana yang cocok dalam halaman anda.

Tinggalkan komentar