Ikan Dori Si Botana Sahabat Nemo

Ikan Dori merupakan ikan yang pernah muncul di film Finding Nemo, bersama ikan clownfish atau ikan Nemo. Ikan ini termasuk dalam keluarga dari jenis Tang atau Surgeonfish.

 

regal tang fish
Ikan Dori
Dori memiliki warna biru yang indah dengan warna hitam membentuk angka 6. Maka ikan ini juga dikenal dengan nama lettersix fish. Dengan ekornya yang berwarna kuning sangat indah jika dilihat saat berenang.

Ikan dori merupakan perenang aktif yang lincah dan sering bersembunyi di balik karang. Saat tidur ikan ini menyelinap dibalik karang untuk menghindari dari serangan predator di malam hari.

Si dori merupakan ikan yang wajib ada di tank para pengobi. Karena ikan ini saat di dalam tank terlihat sanat lucu dan indah dipandang mata.
Selain itu ikan dori juga dapat membantu membersihkan lumut yang tumbuh di karang atau di kaca. Ikan ini dapat membantu para cleaning crew di dalam tank kalian.
Bagi anda yang mau merawat ikan ini harus memperhatikan beberapa hal. Sebab ikan ini tergolong ikan yang tidak mudah dipelihara.
Bisa dikatakan ikan ini agak rewel atau mudah sakit saat stress. Saat sakit ikan ini akan berdiam diri dan tidak mau makan sama sekali dan akan muncul penyakit whitespot diseluruh tubuhnya.
pacific blue tang
Ikan Dori
Karena ikan ini tergolong ikan yang mudah stress dan terkena white spot. Sebaiknya pemberian rumput laut atau sayuran sering diberikan. untuk mejaga sistem imunnya agar terhindar dari whitespot.
Tingkat kesulitan : Menengah
Perlu kalian tahu untuk merawat ikan dori sedikit sulit ya. Karena ikan ini agak sulit untuk makan pelet dan juga mudah terserang penyakit.
Warna : Biru, Hitam, kuning
Untuk corak warna pada bisa kita lihat pada gambar diatas dimana ikan ini di dominasi oleh warna biru dengan strip hitam membentuk angka 6 dan ekor berwarna kuning.
Safe Coral : Yes
Keluarga surgeonfish termasuk jenis ikan yang aman bagi terumbu karang. sehinga bagi kalian yang ingin memelihara coral di dalam tank ikan ini sangatlah cocok.
Diet : Herbivora
Ikan Dori masuk kategori herbivora dimana dia merupakan pemakan tumbuh-tumbuhan. dihabitat aslinya ikan memakan lumut dan rumput laut. Jika ditank ikan ini bisa kita beri pelet khusus untuk ikan pemakan lumut dan juga rumput laut kering.
Karakter : Semi Agresive
Ikan ini termasuk ikan yang semi agresiv jadi ikan ini jika dimasukan saat awal di tank maka ikan-ikan baru pasti langsung di buli atau diserang oleh si dori.
Minimum tank : 180 gallons
Ikan ini termassuk ikan yang butuh area luas sehingga minimal air yang diperlukan sekita 800 liter.
Harga : 150-200 rb
Untuk harga ikan ini kategori menengah ya dimana kisaran harga sekitar 150 ribu ke atas diaman harga terendah itu untuk ukuran S (small).

Tinggalkan komentar