Cara Mengatasi Pleci Lumpuh Mendadak

Pernahkah anda melihat pleci yang awalnya sehat tiba-tiba lumpuh dan berujung mati. Penyakit ini sering juga disebut dengan tetelo oleh para kicau mania.

Ciri-ciri jika burung pleci terkena penyakit ini adalah pleci mendadak jatuh ke dasar kandang dengan kepala mendongak keatas paruh membuka dan kejang-kejang. Hal ini disebabkan karena syaraf pada otot mengalami gangguan.

pleci lumpuh
source: image google

Penyebab utama dari tetelo adalah karena kekurangan vitamin B sehingga burung mengalami kekauan pada otot. Tetelo biasa timbul setelah burung dijemur atau karena kepanasan sehingga burung mengalami dehidrasi dan perubahan suhu yang mendadak.

Like Fanspage kami : Fanspage Facebook Rumah Kolibri

Salah satu cara untuk mencegah penyakit ini adalah dengan pemberian vitamin burung secara rutin. Karena kita tidak tahu apakah pakan yang kita berikan sudah mencukupi kebutuhan vitamin pada burung pleci.

Namun jika burung sudah terlanjur terkena tetelo langkah penaganan harus cepat karena jika terlambat maka burung bisa dipastikan mati. Jika anda mendapati kasus seperti ini berikan vitamin B Complex untuk anak-anak satu tetes atau juga bisa dengan menggunakan obat anti syaraf untuk burung.

Untuk mencegah sebaiknya anda mempunyai stok dirumah untuk berjaga-jaga. Terapi ini juga bisa diberikan pada burung lain untuk dosis tergnatung besarnya burung.

Setelah pemberian vitamin tersebut biasanya burung berangsur-angsur pulih dan kembalo sehat kembali. Itulah cara mengatasi lumpuh atau tetelo pada burung pleci dengan mudah.

Tinggalkan komentar